Inpepsa Suspensi 100 ml

Rp88.000

Stok habis

Deskripsi

Komposisi

Setiap 5 ml Inpepsa Suspensi mengandung Sucralfate sebanyak 500 mg.

Kategori

Saluran Pencernaan

Indikasi Umum

Inpepsa Suspensi digunakan sebagai pengobatan jangka pendek (sampai dengan 8 minggu) dan jangka panjang pada ulkus gaster, ulkus duodenum, gastritis kronik.

Deskripsi

Inpepsa Suspensi merupakan kompleks aluminium hidroksida dan sukrosa sulfat yang efeknya sebagai antasida minimal, obat ini umumnya digunakan untuk pengobatan pada tukak lambung dan usus, gastritis kronik. Obat ini bekerja dengan cara membentuk lapisan pada dasar tukak sehingga melindungi mukosa dari asam-pepsin pada tukak lambung dan duodenum. Efek lainnya adalah membantu sintesa prostaglandin, menambah sekresi bicarbonat dan mukus, meningkatkan daya tahan dan perbaikan mukosa.
Obat ini sebaiknya digunakan secara hati-hati pada pasien yang dirawat secara intensif (Penting: dilaporkan adanya pembentukan bezoar). Sucralfate tidak dianjurkan digunakan pada anak di bawah usia 15 tahun.

Dosis

Tukak lambung dan duodenum serta gastritis kronis.
Dewasa: 1 gram (4 sendok takar), 4 x sehari selama 4 – 8 minggu. Maksimal 8 gram per hari.
(pagi dan sebelum tidur malam).
Anak di bawah 15 tahun, tidak dianjurkan.

Aturan Pakai

Inpepsa Suspensi lebih baik dikonsumsi saat perut kosong, yaitu 1 jam sebelum makan atau 2 jam sesudah makan, dan menjelang tidur malam.

Cara Penyimpanan

Simpan pada suhu 20-25 ℃ (68-77 F), terlindung dari cahaya. Hindari dari jangkauan anak-anak.

Kemasan

Dus, Botol @ 120 ml

Efek Samping

Konstipasi, diare, mual, gangguan pencernaan, gangguan lambung, mulut kering, ruam, reaksi hipersensitifitas, nyeri punggung, pusing, sakit kepala, vertigo, dan mengantuk, pembentukan bezoar.

Interaksi Obat

Inpepsa Suspensi dapat terjadi interaksi obat bila digunakan bersamaan dengan :

  • Menurunkan absorbsi ciprofloxacin, warfarin, ofloxacin, tetracyclin, fenitoin, ketoconazole, tiroksin
  • Menurunkan Efektivitas lansoprazol, jika digunakan bersamaan dengan anti tukak lambung lainnya seperti Antasida dan Sucralfate.

Berikan sucralfate 2 jam setelah penggunaan obat tersebut. Pembentukan Bezoar. Adanya laporan mengenai pembentukan bezoar pada penggunaan sukralfat. Oleh sebab itu penggunaan sukralfat harus berhati-hati pada pasien dengan penyakit yang serius, terutama jika secara bersamaan juga mendapat nutrisi enteral atau pasien mengalami gangguan pengosongan lambung.

Kontra Indikasi

Hipersensitivitas, pasien dengan gagal ginjal kronis karena obat ini bisa menyebabkan nefropati yang diinduksi oleh aluminium.

Perhatian

Penggunaan obat ini harus dengan resep dokter. Gangguan ginjal (hindari bila berat). Kehamilan dan menyusui. Pemberian sukralfat dan nutrisi enteral harus berjarak 1 jam.

Kategori Kehamilan : B
Studi terhadap sistem reproduksi binatang percobaan tidak memperlihatkan adanya risiko pada janin tetapi tidak ada studi terkontrol pada wanita hamil, atau studi terhadap reproduksi binatang percobaan memperlihatkan adanya efek samping (selain penurunan fertilitas) yang tidak terjadi pada studi terkontrol terhadap wanita hamil trimester 1 dan tidak ada bukti mengenai risiko pada trimester selanjutnya.

Segmentasi

K Merah

Manufaktur

Fahrenheit

Informasi Tambahan

Berat 0.01 kg
Dimensi 10 × 5 × 1 cm